BLOGGER TEMPLATES AND TWITTER BACKGROUNDS »

Kamis, 08 Oktober 2009

.:: Faktor penghambat kesuburan ( 1 ) ::.


Faktor penghambat Kesuburan :


>> Stres
Stres memicu otak untuk mengirim sinyal yang mempengaruhi
hormon pengendali ovulasi. Penelitian di Departemen Fisiologi,
Medical College of Ohio ( AS ) menyebut stres bisa menurun -
kan kualitas hormon testosteron dan sperma, juga kualitas sel telur. Stres juga mengganggu keintiman, hingga menurunkan hasrat untuk berhubungan seks.

* SOLUSI :
- Lakukan teknik pernapasan yang tepat sehingga pikiran anda
lebih santai, memperlambat detak jantung, dan mengendurkan
otot dan saraf.
- Lakukan pijat sehat agar peredaran darah lancar.

>> Polusi Udara
Polusi asap rokok, asap kendaraan bermotor danasap pabrik
sarat timbal ( pb ) terbukti menurunkan kualitas sperma dan
sel telur.

* SOLUSI :
- Pakai masker penutup hidung dan mulut untuk meminimalkan
terhirupnya polutan.

>> Komputer Jinjing
Hawa panas komputer jinjing dapat meningkatkan suhu testis,
sehingga kondisi sperma tak lagi prima bahkan bisa mati.

* SOLUSI :
- Letakan komputer jinjing diatas meja.


( ayahbunda )



0 komentar: